PersadaFM – Pemakaman Uswatun Hasanah warga Desa Sidodadi, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar yang menjadi korban pembunuhan dan mutilasi di Ngawi telah dimakamkan secara utuh. Bagian tubuh korban yang sebelumnya ditemukan di Trenggalek dan Ponorogo telah dibawa menuju Blitar pada Selasa (28/1/2025) sore.
Ayah kandung Korban, Nur Khalim berulang kali sampaikan terimakasih pada semua pihak yang telah membantu. Kini keluarga telah tenang setelah seluruh jasad korban bisa dimakamkan dengan lengkap dalam satu liang lahat.
Jasad korban yang dimakamkan hari ini baru tiba dari RS Bhayangkara Kediri sekitar pukul 17.00 WIB. Terbungkus kain putih, jasad tersebut langsung dibawa menuju pemakaman umum Dusun Sidodadi.
Tubuh korban langsung dimakamkan dalam peti yang sama karena sebelumnya telah dijamak sesuai syariat. Saat ini keluarga mengaku telah lega setelah jasad Uswatun Hasanah telah lengkap dan berharap pelaku dijatuhi hukuman seberat-beratnya. (zis/riz)