PersadaFM – Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himakom) Universitas Islam Balitar (UNISBA) Blitar gelar seminar dan pameran fotografi untuk umum. Acara yang digelar pada Kamis (10/8/2023) di Aula Terbuka UNISBA Blitar menghadirkan dua pemateri Rizki Airlangga pemilik storylines.id dan Muhammad Aba Al Fauzi pemilik alfa_studio17.
Ketua Pelaksana Pameran dan Seminar Fotografi, Dinda Faradilia Putri Kaloka menjelaskan jika pemilihan tema “Set your Mind with Bigger Picture” agar peserta dapat melihat pada hal-hal yang lebih luas dalam setiap tindakan. Seminar diadakan dengan tujuan mengembangkan pengetahuan peserta tentang fotografi mulai jenis-jenis foto, teknik, tips seputar fotografi serta bidang usaha fotografi.
Saat dikonfirmasi tentang latar belakang, Dinda menyebutkan jika Ujian Akhir Semester program studi Ilmu Komunikasi semester 4 mengambil materi pameran. Sedangkan dalam program kerja Himakom UNISBA terdapat kelas Fotografi sehingga pihaknya melakukan kolaborasi.
Terakhir, Dinda menyebutkan jika seminar dan pameran yang dibuka secara gratis dihadiri oleh perwakilan Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) UNISBA Blitar, perwakilan kelas mahasiswa Ilkom, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) serta siswa dan siswi tingkat SMA dari Blitar. (zis/riz)