free web hit counter
""

Festival Durian Sumberasri 2023, Panitia Siapkan Stok Durian untuk Tiga Hari

Andri Kurniawan
IMG 20230128 192640 102
&

PersadaFM – Desa Sumberasri Kabupaten Blitar akan segera gelar event Festival Durian dan Produk Unggulan Sumberasri. Event tersebut nantinya akan diramaikan oleh bazar Durian, Hortikultura dan Produk Unggulan Desa Sumberasri serta Desa-desa yang tergabung dalam Badan Kerjasama Antar Desa.

Sekretaris Desa Sumberasri, Endrik Supria mengatakan Event yang sudah beberapa kali diadakan di Desa Sumberasri akan digelar pada Jum’at (10/2/2023) hingga Minggu (12/2/2023) dengan malam puncak pada hari terakhir event. Menurutnya saat ini sedang dalam tahap persiapan dan pematangan event Festival Durian dan Produk Unggulan Sumberasri Tahun 2023.

ABC

Endrik juga menjelaskan, jika durian yang akan dipamerkan akan diprioritaskan durian lokal asal Sumberasri. Saat diwawancarai terkait ketersediaan durian dalam festival durian 2023 nanti, Endrik menjawab bahwa penetapan tanggal pelaksanaan Festival Durian ini didasarkan pada usulan petani durian yg telah memperkirakan puncak panen raya pada hari-hari tersebut.

Selain itu, untuk mengantisipasi keterbatasan stok durian sebelum puncak acara, maka peserta diwajibkan mengatur keterserdiaan jumlah durian selama 3 hari.

Terakhir, Endrik menginformasikan bahwa dalam event ini juga akan diramaikan oleh Petani Durian Sumberasri , Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan), Pelaku UMKM, Pengusaha Kopi Lereng Kelud dan Desa kawasan Agrominawisata Kec. Nglegok. (zis/riz)

Baca Juga :  Sehari Tak Terlihat Beraktivitas, Pria di Blitar Ditemukan Meninggal di Rumahnya
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia