free web hit counter
""

2 Pengendara Motor Tercebur di Sungai Bogel Lodoyo, Satu Korban Selamat dan Satu Dinyatakan Meninggal Ditempat

Andri Kurniawan
IMG 20230417 WA0058

PersadaFM – Dua remaja di Kabupaten Blitar tercebur kedalam sungai Bogel bersama sepeda motornya. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (15/4/2023) pada pukul 23.45 WIB.

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Kepolisian Resor (Polres) Blitar, Iptu Udiyono pada Minggu (16/4/2023) menyebutkan bahwa kedua korban mengalami kecelakaan tunggal pada saat berboncengan. Sepeda motor yang dikendarai juga masuk kedalam sungai dan mengakibatkan pengemudi TW (17) meninggal ditempat serta korban selamat AR (17).

Iptu Udiyono menyebutkan jika pengendara dari arah timur menuju barat dan sesampainya di perbatasan Sutojayan dengan Kedungbunder ada sungai bogel yang dahulu terdapat jembatan. Setelah dilakukan normalisasi, jembatan tersebut dibongkar.

Karena laju kendaraan terlalu kencang dan tidak menyadari jembatan telah dibongkar, kendaraan tersebut terjatuh bersama kedua pengemudinya di sungai Bogel. Korban yang dibonceng akhirnya dapat diselamatkan, sedangkan yang membonceng meninggal dilokasi.

Bersama warga, korban selamat dilarikan menuju Rumah Sakit Umum (RSU) Auliya Lodoyo. Sedangkan korban meninggal dunia dibawa menuju kamar mayat RS Mardiwaluyo Kota Blitar. (zis/riz)

Baca Juga :  KPU KOTA BLITAR MUSNAHKAN RIBUAN KELEBIHAN SURAT SUARA PADA PEMILU 2024