PersadaFM – Berdasarkan dengan data di Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, ada sejumlah remaja rentan usia 15 hingga 19 tahun mengidap penyakit diabetes. Dari jumlah tersebut, kebanyakan mereka salah pola makan.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, Christine Indrawati menyampaikan bahwa, saat ini ada sembilan anak yang dinyatakan mengidap diabetes. Hingga kini mereka masih menjalani perawatan jalan atau berada di rumah.
Rencananya, sembilan anak pengidap diabetes tersebut akan dirujuk dan dikonsultasikan dengan dokter spesialis. Langkah ini dilakukan Dinkes Kabupaten Blitar untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dampak dari diabetes.
Ia menambahkan, dengan adanya kondisi itu membuat Dinkes Kabupaten Blitar khawatir akan tumbuh kembang anak. Karena diabetes biasanya diiringi penyakit penyerta (komorbid) lainnya mulai dari obesitas hingga yang terparah adalah hipertensi. (ahs/riz)