PersadaFM – Pemerintah Kabupaten Blitar mendorong seluruh masyarakat agar memanfaatkan acara Bersih Desa sebagai pembangkit ekonomi dengan cara memamerkan produk unggulan wilayah. Karena, sebagai besar pada momentum tersebut pasti menggelar pertunjukan seni dan budaya.
Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso menjelaskan, Bersih Desa bukan hanya sekedar acara membersihkan lingkungan, tetapi juga menjadi ajang pengenalan produk unggulan wilayah. Melalui kegiatan ini, masyarakat dapat memperkenalkan produk-produk lokal yang berkualitas kepada pengunjung.
Diharapkan, pelaku usaha yang ada di wilayah kritis dalam melihat situasi kondisi terkini. Lantaran, siapapun yang inovatif pasti memperoleh hasil maksimal. Selain itu, Pemkab Blitar juga sudah membantu mempromosikan produk unggulan desa melalui program One Village One Produk (OVOP).
Rahmat mengajak seluruh tokoh warga masyarakat, pemuda, dan organisasi kemasyarakatan untuk turut serta dalam kegiatan Bersih Desa dan mendukung program pemerintah dalam memajukan perekonomian daerah. (ahs/riz)