PersadaFM – Mainan radio kontrol kini tak hanya menarik di mata anak-anak. Bahkan sejumlah pria yang telah menyandang status ayah di Blitar masih memiliki hobi bermain mobil remote control.
Untuk memfasilitasi hoby tersebut, mereka tergabung dalam komunitas Radio Control Blitar Raya (RCBR). Anggota komunitas tersebut biasa melakukan pertemuan di salah satu rumah yang berada di Desa Papungan, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar.
Mekanik sekaligus anggota RCBR, Awang Darmawan pada Jum’at (26/9/2025) mengatakan jika kini sudah ada 30 orang yang aktif dalam komunitas tersebut. Selain menjadi tempat membahas seputar mainan remote control, markas RCBR juga menjadi ajang silaturahmi bagi anggotanya.
Awang menyebutkan jika ruangan yang dikonsep ruang reparasi ini menjadi tempat perbaikan dan perakitan mobil remot dengan skala 1:10 tersebut. Sementara harga dari mobil remote kontrol ini bervariasi, mulai dari chassis mobil yang biasa digunakan dapat didapatkan dengan harga Rp. 1.500.000 – 4.500.000.
Harga tersebut belum termasuk servo steering, remote, transmitter, pengontrol kecepatan elektronik, gyro, baterai, body mobil hingga perlengkapan lainnya. Mereka kerap melaksanakan kopi darat sesama penghobi disejumlah lokasi wisata yang mempunyai medan adventure. (zis/riz)






