free web hit counter
""

SEBANYAK 486 MAKAM DI TEMPAT PEMAKAMAN UMUM DESA SIRAMAN DIRELOKASI

Andri Kurniawan
IMG 20250114 WA0022
&

PersadaFM – Sebanyak 486 makam di tempat pemakaman umum (TPU) Desa Siraman, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar harus dipindahkan akibat rencana pembangunan jembatan. Nantinya pemerintah akan membangun jembatan diatas sungai Mbambang sebagai penghubung jalur Blitar – Malang.

Satu-persatu jenazah dipindahkan menuju pemakaman baru tepat diselatan TPU Desa Siraman tersebut. Kepala Dusun Brongkos, Sutinah mengatakan jika makam terpaksa dipindahkan karena rencana pembangunan jembatan jalan raya Blitar – Malang diatas sungai mbambang.

ABC

TPU Desa Siraman ini sebelumnya berdiri diatas tanah milik Perhutani dan telah diajukan sebagai wakaf pemakaman pada 2022 lalu. Meski begitu, rencana pembangunan jembatan telah dilakukan sejak 2018 lalu sehingga ratusan jenazah tersebut dipindahkan ke area selatan.

Pemerintah akan membangun jembatan diatas kali Mbambang sebagai alternatif jalur yang sebelumnya berkelok. Jalur yang berkelok dan menurun tersebut seringkali menyebabkan kecelakaan.

Sutinah menyebutkan jika jalan yang akan dibangun diperkirakan mencapai lebar 30 meter. Rencana relokasi ini juga telah mendapat persetujuan dari masyarakat dan ahli waris.

Saat didatangi tim Persada FM, sudah ada 210 makam yang sudah dipindahkan. Proses relokasi sudah berjalan sejak 10 hari yang lalu dengan target maksimal selesai selama 32 hari. (zis/riz)

Baca Juga :  Dianggarkan Rp 4 Miliar, Rumah Dinas Wakil Bupati Blitar Segera Dibangun
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia