PersadaFM – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jl. Umum Desa Kendalrejo, Kecamatan Talun, Kabupaten Blitar pada Sabtu (11/1/2025) sekitar pukul 22.20 WIB. Dua korban dinyatakan luka berat dan satu korban lainnya meninggal dunia.
Kasi Humas Polres Blitar, Ipda Putut Iswahyudi pada Minggu (12/1/2025) menjelaskan kejadian nahas itu bermula saat sepeda motor Honda Revo AG 5435 OCE yang di kemudikan GA berjalan dari arah timur ke barat memasuki jl. Umum Desa Kendalrejo. Kendaraan tersebut berjalan mengarah ke kanan sehingga melebihi as jalan yang menyebabkan terjadi benturan dengan sepeda motor Honda Beat nopol N 3741 VAJ.
Identitas pengendara sepeda motor beat masih belum diketahui, namun korban tengah membonceng perempuan berinisial AR (23) warga Pasirharjo, Kecamatan Talun. Setelah terlibat benturan, muncul kendaraan Truck Mitsubhsi AG 8699 OG yang dikemudikan AN (22) warga Desa Tingal, Kecamatan Garum yang berjalan dari arah barat ke timur.
Korban berinisial AR dinyatakan meninggal dunia. Sementara dua korban lainnya mengalami luka berat. (zis/riz)