free web hit counter
""

Kunjungan Poli Jiwa RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Capai 7.483, 64 Persen Perempuan

Andri Kurniawan

PersadaFM — Sepanjang tahun 2025, kunjungan pasien ke poli jiwa RSUD Ngudi Waluyo Wlingi tercatat sebanyak 7.483 kunjungan. Berdasarkan data layanan, 64 persen dari total pengunjung tercatat berjenis kelamin perempuan.

Direktur RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, dr. Endah Woro Utami, MMRS, mengatakan bahwa dari keseluruhan kunjungan tersebut, gangguan kecemasan menjadi diagnosis yang paling banyak ditangani sepanjang 2025.

“Diagnosis tertinggi adalah Generalized Anxiety Disorder (GAD) atau Gangguan Cemas Menyeluruh, dengan jumlah 1.542 kasus,” ujarnya saat ditemui reporter Radio Persada FM.

Ia menjelaskan, gangguan cemas menyeluruh merupakan kondisi kecemasan kronis yang ditandai rasa khawatir berlebihan dan menetap dalam jangka waktu lama. Kondisi ini juga dapat disertai gejala seperti gelisah, mudah lelah, kesulitan berkonsentrasi, ketegangan otot, hingga gangguan tidur.

RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, lanjutnya, akan terus memperkuat layanan kesehatan jiwa melalui peningkatan kualitas pelayanan, deteksi dini, serta penanganan berkelanjutan sesuai kebutuhan masyarakat. (riz)

Baca Juga :  KEBUTUHAN KERTAS SURAT SUARA PEMILU 2024 CAPAI 65 TON, KPU MINTA PETUGAS KPPS LAKUKAN PENANAMAN POHON