PersadaFM – Bupati Blitar menghadiri kegiatan pembagian 1000 ketupat di Dusun Tegalrejo, Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar yang diinisiasi oleh Komunitas Pemuda Sadeng (KOMPAS) pada Senin (7/4/2025).
Sebagai acara puncak, kegiatan ini diisi makan ketupat bersama warga Sadeng. Selain itu, terdapat panggung hiburan yang dihadirkan untuk memeriahkan rangkaian hari raya kupat ini.
Bupati, Rijanto berpesan kepada warga Sadeng untuk tetap mengutamakan kerukunan dan gotong royong. Selain itu, Ia berharap setiap warga selalu mendukung visi misi Bupati dan Wakil Bupati dalam meningkatkan kesejahteraan dan memajukan Kabupaten Blitar.
Kupatan atau membuat kupat tujuh hari setelah hari raya Idul Fitri menjadi penanda aktivitas masyarakat bisa kembali berjalan seperti biasa. Hal itu lantaran masyarakat Blitar akan mengurangi aktivitas pekerjaan untuk menyambut tamu atau bersilaturahmi dimasa lebaran. (zis/riz)