PersadaFM – Pemerintah Kabupaten Blitar terus berupaya untuk menggeliatkan ekonomi lokal dengan sejumlah metode. Kali ini, program desa berdaya dilaunching secara resmi oleh Bupati Blitar Rini Syarifah di wilayah Wonorejo Kecamatan Talun, Senin (16/10/2023).
Bupati Blitar mengatakan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di desa-desa yang terpilih melalui pemberdayaan ekonomi lokal dan peningkatan akses terhadap layanan dasar seperti pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.
Diharapkan dengan adanya launching program tersebut, dapat memberikan ruang kepada masyarakat untuk terus berkarya dalam mencari pendapatan. Selain itu, bisa dijadikan model pembangunan yang diadopsi oleh desa-desa lain di Kabupaten Blitar.
Perlu diketahui, Program Desa Berkarya merupakan inisiatif dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan dua desa yang terpilih untuk mendapatkan program ini adalah Desa Wonorejo di Kecamatan Talun dan Desa Siraman di Kecamatan Kesamben. (ahs/riz)