PersadaFM – Arus mudik akan segera mewarnai ruas lalu lintas masyarakat Indonesia. Pasalnya, mendekati hari raya Idul Fitri masyarakat yang bekerja diluar daerah akan memanfaatkan waktu liburnya untuk berkumpul bersama keluarga.
Melihat hal tersebut, Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar akan persiapkan sejumlah posko kesehatan di beberapa titik jalan utama. Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinkes Kabupaten Blitar, Muhdianto pada Sabtu (15/4/2023) menyebutkan akan ada sejumlah 7 titik Posko Pelayanan Kesehatan Serta Posko Terpadu di wilayah Kabupaten Blitar.
Muhdianto menginformasikan jika posko mudik akan dibuka mulai tanggal 18 April hingga 1 Mei 2023. Pihaknya juga menyebutkan jika masyarakat bisa mendapatkan sejumlah pelayanan dasar kesehatan di setiap posko yang disediakan.
Terakhir, Muhdianto menyebut jika setiap posko dari Dinkes Kabupaten Blitar akan disediakan kendaraan siaga berupa ambulance. Selain itu, ambulance juga dipersiapkan untuk pelayanan yang memerlukan rujukan menuju rumah sakit atau pelayanan kesehatan yang lebih besar. (zis/riz)