PersadaFM – Pelaksanaan terjun penyegaran di wilayah Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar menyita banyak perhatian masyarakat dari berbagai lapisan, baik dari sektor insan pendidikan, generasi muda hingga kalangan masyarakat.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Blitar Rini Syarifah menilai dengan hadirnya banyak masyarakat bisa dimanfaatkan sebagai sarana promosi potensi wisata dan produk unggulan. Untuk itu, diharapkan, agenda terjun penyegaran bisa dilakukan kontinu dilaksanakan di Kabupaten Blitar.
Menurutnya, sejumlah stand pelaku UMKM yang ikut dalam kegiatan tersebut ramai dikunjungi sekaligus sebagai upaya dalam peningkatkan daya beli masyarakat terhadap produk lokal. Dengan begitu, produk mereka akan dikenal dan menambah relasi pasar.
Ia menambahkan, bukan hanya dihadiri oleh pelaku UMKM saja namun juga dibuka stand pelayanan publik seperti layanan Administrasi Kependudukan. Semoga, ke depan roda ekonomi berjalan lancar dan layanan publik semakin dekan dengan masyarakat. (ahs/riz)