free web hit counter
""

Sejumlah Jemaah Haji Terserang Batuk, Panitia Haji Kemenag Kabupaten Blitar Prioritaskan Lansia

Andri Kurniawan
IMG 20230610 WA0024
&

PersadaFM – Dikabarkan sebelumnya sejumlah jemaah haji asal Kabupaten Blitar alami gejala flu dan batuk di Madinah. Gejala tersebut diakibatkan perbedaan suhu yang tinggi dengan Indonesia dan diduga jemaah masih dalam tahap adaptasi.

Mengkonfirmasi informasi tersebug, Jabatan Fungsional Umum (JFU) Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Blitar, Khayatul Mahki menyebutkan jika jemaah haji lansia kini tengah menjadi prioritas. Petugas Kemenag Kabupaten Blitar saat ini tengah fokus menjaga kondisi kesehatan jemaah lansia.

ABC

Petugas kini menyarankan jemaah haji lansia untuk beribadah menggunakan kursi roda untuk menegah korban yang disebabkan cuaca panas di Arab Saudi. Selain itu, pemberian suplemen dan pendampingan terus dilakukan oleh petugas haji 2023.

Terakhir, Khayatul Mahki sebutkan jika jemaah dari kloter 12 dan 13 telah selesai melakukan ibadah sunnah di Arbain dan diberangkatkan ke Makkah. Sementara jemaah kloter 28 masih berada di Madinah untuk melakukan ibadah sunnah Arbain. (zis/riz)

Baca Juga :  Buka Pengajian Muslimat, Pemkab Blitar Mendorong Peran Ibu dalam Pembangunan Daerah
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia