PersadaFM – Polres Blitar Kota menghimbau kepada para orang tua untuk lebih aktif dalam mengingatkan buah hatinya tentang tata tertib berlalu lintas. Hal ini dilakukan sebagai upaya menjaga keselamatan dan mengurangi kecelakaan di wilayah Blitar Kota.
Danru Raimas Polres Blitar Kota Bripka Edy Suprapto menyampaikan, para orang tua memiliki peran yang sangat penting dalam membentuk kesadaran anak-anak terkait perilaku berlalu lintas yang aman. Dengan begitu, kedepannya bisa mengurangi angka kecelakaan.
Selain itu, Polres Blitar Kota juga meminta kaum muda tidak keluar tengah malam. Karena diluar sana marak terjadi aksi balap liar yang sering mengakibatkan kecelakaan dan mengancam keselamatan pengendara maupun pengguna jalan lainnya.
Ia menambahkan dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap tata tertib berlalu lintas, Polres Blitar Kota akan terus menggencarkan patroli ke wilayah. (ahs/riz)