free web hit counter
""

Perencanaan Pembangunan Berbasis Bottom Up, Pemkab Blitar Study Banding ke Banyuwangi

Andri Kurniawan
20230210 180238 0000
&

Persada FM – Pemerintah Kabupaten Blitar melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) melakukan study banding ke Pemkab Banyuwangi terkait perencanaan pembangunan berbasis Bottom Up.

Dalam kunjungan kali ini, dipimpin langsung oleh Kepala Bappeda Kabupaten Blitar Dr. Jumali Mpd, Kepala Inspektorat, Kepala Bapenda, Kepala BPKAD dan seluruh Camat se Kabupaten Blitar, di Kantor Pemkab Banyuwangi, Jum’at (10/02/2023).

ABC

Jumali mengatakan, Pemkab Banyuwangi memiliki segudang kemajuan terutama dalam hal perencanaan pembangunan daerah tentu upaya tersebut nantinya akan ditiru oleh Kabupaten Blitar untuk bertransformasi.

Menurutnya, kunci utama Musrenbang ada di tingkat Kecamatan karena sektor ini memiliki peran sentral terutama dalam hal menampung segala usulan, potensi dan permasalahan mulai dari tingkat bawah yakni Desa atau Kelurahan.

Ia berharap kunjungan ini bisa dijadikan gambaran atau referensi untuk menyusun usulan Musrenbang demi kemajuan Kabupaten Blitar menuju yang lebih maju, mandiri dan sejahtera bersama. (ahs/riz)

Baca Juga :  Musim Tidak Menentu, Pemkab Blitar Ajak Warga Berhati-hati Menyikapi Cuaca Ekstrem
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia