PersadaFM – Jajaran Satuan Lalu Lintas Polres Blitar menghimbau kepada masyarakat khususnya pengguna jalan agar bersabar dan berhati-hati saat melintas di jalur Selorejo. Karena hingga kini masih ada perbaikan jalan.
Kasat Lantas Polres Blitar, AKP Kadek Aditya Yasa Putra menjelaskan, sementara ini arus lalu lintas di jalur Blitar-Malang atau sebaliknya yang melewati jalan raya Selorejo harus dilakukan buka tutup saat malam hari sekitar pukul 20.00 WIB. Sehingga terjadi penumpukan kendaraan roda dua maupun roda empat
Dikatakannya, pengguna jalan diminta tetap mematuhi peraturan supaya tidak terjadi hal-hal negatif. Mengingat jalur tersebut menjadi jalan utama maka terjadi kemacetan ataupun antrian panjang.
Ia menambahkan, sejumlah petugas dari Satlantas Polres Blitar terus melakukan pengamanan dan menata arus lalu lintas sampai proses pengerjaan jalan selesai serta arus kembali normal. AHS/RIZ