free web hit counter
""

Anggota PKK Tingkat Kecamatan Kabupaten Blitar Pamerkan Kreasi Makanan dalam Acara B2SA

Andri Kurniawan
IMG 20240306 WA0032 scaled
&

PersadaFM – Para anggota PKK tingkat kecamatan memamerkan berbagai kreasi makanan dalam acara Gebyar Pangan Lokal Beragama Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA). Acara ini digelar di Pendopo SAP dan mendapat antusias tinggi dari masyarakat, Rabu (06/03/24).

Bupati Blitar Rini Syarifah menegaskan bahwa, agenda ini bertujuan untuk memberikan contoh praktis tentang kemungkinan-kemungkinan menggunakan pangan lokal dalam makanan sehari-hari dengan nilai gizi yang seimbang dan aman.

ABC

Dalam acara ini, para ibu PKK menampilkan berbagai hidangan lokal dengan menggunakan bahan-bahan dari sekitar wilayah mereka. Mereka juga memberikan informasi tentang nilai gizi dalam makanan yang mereka tampilkan, serta cara memasaknya.

Bupati juga berharap melalui acara B2SA dapat memotivasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap pilihan makanan mereka sehari-hari. Dengan memanfaatkan pangan lokal, bisa memperkaya variasi makanan sekaligus mendukung ketersediaan pangan sehat di lingkungan sekitar. (ahs/riz)

Baca Juga :  BPBD Kabupaten Blitar Jelaskan Indonesia Tidak Alami Gelombang Panas (Heatwave), Pemanasan Suhu Diakibatkan Siklus Matahari
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia