PersadaFM – Pada agenda kirab Maskot Pilkada serentak 2024, KPU Kota Blitar melakukan sosialisasi kepada pemilih pemula di SMKN 1 kota Blitar dan SMK Islam 1 Blitar. Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (13/8/2024) tersebut bertujuan agar pemilih pemula dan pemilih muda dapat menggunakan hak pilihnya secara bijak.
Komisioner KPU Kota Blitar Blitar Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Dwi Hesti Ermono mengatakan jika pihaknya melakukan sosialisasi bersama PPK dan PPS se-Kota Blitar. Sejumlah hal penting seperti teknis pencoblosan menjadi pembahasan pada sosialisasi kali ini.
KPU Kota Blitar juga mensosialisasikan tanggal pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 2024, yakni pada 27 November 2024 mendatang. Pemilih muda juga dikenalkan mengenai gubernur dan wakil gubernur serta walikota dan wakil walikota agar memahmi peran serta tugasnya.
Terakhir, KPU Kota Blitar juga memperkenalkan maskot Pilgub dan Pilwali yaitu si Gembira dan si Jalih. (zis/riz)