free web hit counter
""

Dukung Pemenuhan Jaringan Internet, Bupati Blitar Berencana Perbaiki 7 Titik Blank Spot

Andri Kurniawan
Picsart 22 11 16 11 58 13 228
&

PersadaFM – Dalam rangka mendukung pemenuhan jaringan internet, Bupati Blitar Rini Syarifah berencana membenahi tujuh titik yang mengalami blank spot atau wilayah yang belum bisa mengakses internet.

Bupati Rini mengatakan, pada kesempatan kali ini menggelar audensi dengan Dinas Kominfo bersama Telkom Indonesia di Pendopo Ronggo Hadi Negoro Rabu (16/11/2022). Membahas tentang wilayah Kabupaten Blitar yang belum terjamah jaringan internet hingga kini.

ABC

Menurutnya, berdasarkan dengan data masuk, ketujuh titik tersebut yakni Desa Balerejo, Semen, Serang, Kaligambir, Panggungrejo, Ngadipuro dan Kaulon. Kedepannya, Pemerintah Daerah berusaha untuk membantu masyarakat agar bisa mengakses jaringan internet karena di era perkembangan zaman yang serba modern banyak bersinggungan dengan internet.

Sementara itu, Kepala Kantor Telkom Indonesia Cabang Blitar Arief Putranto menambahkan, sementara waktu pihak Telkom akan melakukan pendataan ulang dan direncanakan dalam akhir tahun ini ketujuh desa itu sudah bisa menikmati jaringan internet. AHS/RIZ

Baca Juga :  Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar Gelar Expo Hasil Karya Program Sekolah Penggerak
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia