free web hit counter
""

Dispusip Kabupaten Blitar Dapatkan Nilai B Pada Akreditasi, Namun Menjadi Nominasi Penyumbang Jumlah Perpustakaan Tertinggi

Andri Kurniawan
IMG 20230529 WA0031
&

PersadaFM – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten Blitar mendapatkan nilai B pada saat penilaian akreditasi oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (RI). Selain itu, Dispusip Kabupaten Blitar juga mendapatkan nominasi penyumbang jumlah akreditasi Perpustakaan Sekolah dan Desa terbesar tingkat Jawa Timur.

Kepala Dispusip Kabupaten Blitar, Eko Susanto pada Senin (29/5/2023) sampaikan jika nilai akreditasi B dikarenakan kurangnya jumlah sumberdaya manusia (SDM), sarana prasarana, koleksi buku serta rendahnya anggaran. Pada penilaian akreditasi tersebut, komponen pelayanan memiliki bobot tertinggi dengan nilai 18,29 serta mendapatkan apresiasi dari asesor.

ABC

Eko juga menyampaikan jika total nilai pada akreditasi tersebut sebesar 80,62. Penilaian akreditasi dinilai langsung oleh asesor Perpustakaan Nasional RI, Renda Khris Ardi Artha.

Selain itu, Eko menjelaskan jika Dispusip Kabupaten Blitar menjadi penyumbang jumlah akreditasi sekolah dan desa terbesar di Jawa Timur dengan total 98 perpustakaan binaan. Dari keseluruhan binaan, sebanyak 16 perpustakaan berasal dari sekolah dengan predikat akreditasi A tujuh sekolah, B delapan sekolah dan C satu sekolah.

Terakhir, Eko sebutkan jika target perpustakaan binaan pada tahun ini sebanyak 33 perpustaan. (zis/riz)

Baca Juga :  Bertemu Para Atlet, Pemkab Blitar Tekankan Tetap Jaga Sportivitas
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia