PersadaFM – Bupati Blitar Rini Syarifah kembali terjun ke wilayah memantau situasi kondisi proses pencoblosan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak, Kamis (22/12/22).
Bupati pertama kali berkunjung ke Kantor Desa Sanankulon, Bacem dan Gembongan Ponggok.
Dalam kunjungannya, Bupati Rini meminta kepada seluruh petugas mulai dari TNI/Polri, anggota Linmas dan panitia KPPS agar tetap menjunjung tinggi sportivitas, profesional dan mengedepankan etos kerja. Mengingat pesta demokrasi banyak melibatkan masyarakat sehingga harus diperhatikan.
Ia menyebut, apabila semua petugas gabungan bersinergi mengamankan jalannya proses Pilkades pasti dapat dipastikan mulai awal hingga akhir nanti segala prosesinya berjalan aman dan lancar sesuai dengan harapan.
Sebagai informasi, pemantauan proses Pilkades dibagi menjadi dua yakni wilayah barat dan timur. Untuk wilayah barat dihadiri rombongan Bupati Blitar Rini Syarifah, Sekda Kabupaten Blitar dan jajaran Forkopimda Blitar Raya. (ahs/riz)