free web hit counter
""

Turunkan Angka Stunting, Pemkab Blitar Gelar Bimtek Peningkatan KapasitasKader Pembangunan Manusia (KPM)

Andri Kurniawan
png 20230619 195053 0000
&

PersadaFM – Pemerintah Kabupaten Blitar menggelar acara Bimbingan Teknis (Bimtek) tentang Peningkatan Kapasitas Kader Pembangunan Manusia (KPM). Acara itu berlangsung di Gedung LEC, Garum, Senin (19/06/2023).

Bupati Blitar Rini Syarifah menyampaikan bahwa, tujuan digelarnya Bimtek ini adalah untuk memberikan wawasan terhadap peserta sekaligus upgrade SDM supaya ikut membantu program Pemerintah Daerah dalam menurunkan angka stunting. Karena mengatasi stunting perlu peran dari semua lapisan masyarakat.

ABC

Menurutnya, permasalahan stunting sudah menjadi isu Nasional dan harus segera diatasi secara bersama. Diharapkan, dengan digelarnya Bimtek ini dapat memberikan motivasi kepada peserta agar ikut berperan mengatasi permasalahan tersebut.

Bupati juga mengajak seluruh lapisan masyarakat bisa diajak bekerjasama menurunkan angka stunting di Kabupaten Blitar. Jika semuanya ikut berpartisipasi pasti upaya pencegahan stunting bisa terlaksana dengan baik. (ahs/riz)

Baca Juga :  Berpotensi Terjadi Penularan Pada Manusia, Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar Himbau Masyarakat Waspada dan Kenali Gejala Antraks
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia