PersadaFM – Kepala Terminal Tipe A Patria Kota Blitar, Verie Sugiharto, mengumumkan bahwa jumlah penumpang selama masa angkutan Lebaran meningkat dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada tahun 2023, terdapat sebanyak 64.356 penumpang kemudian di tahun 2022 lalu sekitar 51.911 penumpang.
Verie Sugiharto menjelaskan, dari jumlah 64.356 penumpang jika dirinci ada 31.783 penumpang datang Kota Blitar dan 32.573 penumpang berstatus berangkat ke luar Kota Blitar. Menurutnya, tingginya jumlah penumpang ini dikarenakan oleh beberapa faktor, seperti adanya libur panjang saat Lebaran dan lain sebagainya.
Untuk menunjang pelaksanaan aktivitas transportasi saat masa angkutan Lebaran, Terminal Patria Kota Blitar telah melakukan sejumlah persiapan, seperti perawatan kendaraan, pelayanan dokumen perjalanan, fasilitas keamanan, sistem pengambilan dan penyimpanan bagasi penumpang yang lebih baik.
Verie Sugiharto juga menjelaskan bahwa keberhasilan masa angkutan Lebaran tahun ini tidak terlepas dari peran dan kerja sama semua pihak, termasuk pihak terminal, pengemudi kendaraan, dan tentunya para penumpang yang mematuhi aturan keselamatan. (ahs/riz)