PersadaFM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ngudi Waluyo Wlingi kenalkan program Blitar Serasi bagi penderita stroke yang dirawat. Pada pelaksanaannya, RSUD Ngudi Waluyo menerapkan metode yakni farmakologi, selfhealing dan relaksasi.
Inovator Blitar Serasi, Anis Nuraini pada Kamis (5/10/2023) menyebutkan jika program unggulan tersebut dilakukan untuk memberikan semangat serta mengurangi tingkat kecemasan pasien. Anis menjelaskan jika kecemasan pasien stroke yang masih muda dipengaruhi oleh rasa ketergantungan pada orang lain akibat tidak bisa melakukan segala hal sendiri.
Anis menjelaskan jika metode Farmatologi merupakan penyembuhan pasien dengan menggunakan terapi obat yang sudah berjalan. Selanjutnya, pasien akan mendapatkan perawatan Selfhealing yakni gerakan yang dilakukan oleh keluarga yang mendampingi atau keluarga dekat yang bisa mengajarkan gerakan terapi pada pasien stroke.
Pada metode terakhir, Anis menjelaskan jika pengaruh musik relaksasi bagi otak cukup baik, maka pihaknya menerapkan metode relaksasi dengan iringan musik agar emosi pasien berangsur membaik serta memberi rasa tenang.
Terakhir, Anis menjelaskan jika metode ini telah diterapkan pada pasien stroke di ruang stroke center dan masih diterapkan pada pasien yang bisa diajak komunikasi. (zis/riz)