free web hit counter
""

Pemkab Blitar Ajak Masyarakat Tetap Menjaga Kekompakan Antar Sesama di Perayaan Hari Waisak

Andri Kurniawan
IMG 20240525 WA0003 scaled
&

PersadaFM – Pemkab Blitar mengajak seluruh warga masyarakat Kabupaten Blitar untuk tetap menjaga kekompakan antar sesama di perayaan Hari Waisak tahun 2024. Hal ini penting dilakukan karena kemajuan daerah tergantung dengan dukungan dari semua lapisan masyarakat.

Bupati Blitar Rini Syarifah menyampaikan, perayaan Hari Waisak bukan hanya milik umat Buddha, tetapi juga momentum bagi semua untuk merajut kebersamaan dan keharmonisan antar sesama. Semangat Kebhinekaan harus terus dijaga dan diperkuat dalam kehidupan sehari-hari.

ABC

Bupati juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk saling mendukung dan menghormati perbedaan, serta tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan. Diharapkan, momen Hari Waisak untuk memperkokoh rasa persaudaraan, menjunjung tinggi

Bupati menambahkan, kebersamaan merupakan sebuah kunci utama dalam mendukung proses pembangunan daerah. Maka demikian, partisipasi antar lintas agama wajib dijaga dengan baik supaya Kabupaten Blitar maju dan sejahtera. (ahs/riz)

Baca Juga :  Jumlah Kunjungan Wisatawan Selama Bulan Agustus 2023 di Pantai Serit Menurun Hingga 49.2%
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia