PersadaFM – Pencarian korban kapal karam di Pantai Gayasan Kabupaten Blitar dilanjutkan dengan pencarian di wilayah Panggungrejo dan wilayah Bakung. Menurut Kapolsek Wonotirto AKP Supriyadi perluasan perubahan wilayah pencarian dikarenakan kondisi cuaca yang buruk di Pantai Gayasan.
Pada pencarian korban kapal karam, Kapolsek Wonotirto tersebut mengungkapkan jika terdapat gabungan tim pencari dari Gamladu, Polres, Basarnas serta relawan. Posko Gamladu didirikan di Panti Tambakrejo karena akses menuju pantai Gayasan cukup ekstrem dan tidak ada penerangan.
Terakhir, AKP Supriyadi sampaikan hingga saat ini 8 korban hilang masih belum ditemukan. (ziz/riz)