PersadaFM – Sebuah kendaraan Suzuki Carry dengan nomor polisi AG 1907 LE terbakar di jl. Raya Sambong – Kanigoro, Kabupaten Blitar. Kejadian tersebut terjadi pada Kamis (20/4/2023) pukul 11.30 WIB.
Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Kepolisian Resor (Polres) Blitar, Iptu Udiyono menjelaskan kronologi kejadian bermula saat kendaraan yang ditumpangi Saiful Mustakim (49) Jl. Kangean, Kelurahan Sanan wetan, Kota Blitar melaju dari arah timur menuju barat tiba-tiba mengeluarkan asap dari dalam. Kendaraan tersebut berisikan 4.000 potong pakaian yang akan dijual.
Iptu Udiyono menjelaskan, jika pada mulanya pemilik kendaraan mengantarkan sejumlah pakaian kepada para pelanggan di pasar Ngadri, pasar Sanan, pasar Kesamben dan kemudian dilanjutkan mengisi bahan bakar minyak (BBM) berjenis pertalite sebanyak 10 liter di SPBU Selopuro.
Saat hendak pulang menuju rumahnya, Saiful diingatkan oleh pengendara yang lewat di Jalan Raya Tumpang pada pukul 11.30 bahwa kendaraannya berasap.
Mengetahui hal tersebut, Saiful kemudian menepikan mobilnya dan dibantu warga memadamakan api yang semakin membesar. Api kemudian dapat dipadamkan setelah pihak kepolisian bersama pemadam kebakaran memadamkan api tersebut.Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. (ris/riz)